RANTING FATAYAT NU SE-KECAMATAN RIMBO ILIR DILANTIK .
MUARA TEBO-Ranting fatayat NU Sekecamatan Rimbo Ilir dilantik oleh pengurus Fatayat NU Cabang kabupaten Tebo ,26/01/2025 , Hadir pada acara pelantikan Fatayat NU tersebut yakni pengurus PC NU kabupaten Tebo, Pengurus Fatayat Cabang Tebo, Sekertaris MWC NU Rimbo Ilir serta Ranting Muslimat se-Kecamatan Rimbo Ilir.
Ketua Fatayat NU, ibu Karyati Inayah Sangat mengapresiasi kinerja pengurus Ranting fatayat NU Kecamatan Rimbo Ilir dan mengharapkan kepada mereka agar lebih aktif lagi dalam berorganisasi.jelasnya.
Menurut Karyati bahwa pada intinya pengurus NU itu memiliki tiga macam tugas pokok dan fungsi (tupoksi) yang harus dilakukan di tengah-tengah masyarakat. Yaitu, melaksanakan kegiatan sosial, kemasyarakatan, dan keagamaan.
”Dalam melaksanakan tugas tersebut, para pengurus NU harus selalu bersinergi dan bersama-sama dengan semua pihak untuk kemakmuran masyarakat. Kebersamaan itu akan terasa sangat indah manakala dilakukan dengan keikhlasan demi tujuan berbuat di tengah-tengah masyarakat,” ujar nya .
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para pengurus ranting NU, se-MWC NU Kecamatan Rimbo Ilir dengan harapan dapat melaksanakan tugas dan mengemban amanah dengan sebaik-baiknya. ”Saya berpesan supaya para pengurus ranting Fatayat NU yang baru dilantik dapat berkhidmat kepada masyarakat untuk mengawal akidah Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja) serta turut mewujudkan umat beragama yang kondusif, berperilaku santun dan berakhlakul mulia,” pesannya.
Marilah bersama-sama membuat komitmen untuk menjadi pengurus yang kuat, tertib administrasi dan efektif dalam menciptakan kemaslahatan Nahdliyin. Dengan demikian, keberadaan NU benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat. Agar para pengurus NU bisa berjuang secara ikhlas dan penuh tanggung jawab dengan tetap berkiblat pada para alim ulama dan aturan-aturan yang ada di jamaiyyah Nahdlatul Ulama.Tutupnya.(TIM).
Komentar0